Wisata Pulau Tidung
Kami, manajemen Grand Lagoon Resort dengan senang hati mengucapkan selamat datang dan mengundang Anda untuk menikmati liburan di Pulau Tidung. Grand Lagoon Resort adalah resor tepi pantai terbesar, dan kami bangga memiliki fasilitas pantai pribadi yang lengkap. Anda akan merasakan keindahan pantai dengan pemandangan yang menakjubkan dan hembusan angin laut yang lembut sepanjang hari.
Grand Lagoon Resort dibangun di atas lahan seluas 4 hektar yang terletak di sebelah barat Pulau Tidung Besar, jauh dari keramaian penduduk dan para wisatawan. Di sini, Anda dapat menikmati menginap, bersantap, bermain, snorkeling, atau memancing sepanjang hari. Semua kamar kami menghadap ke pantai yang indah dengan laut yang bersih dan jernih. Anda akan merasakan sensasi istimewa tinggal di pulau yang eksklusif. Tentunya, pengalaman ini akan semakin istimewa jika Anda membawa pasangan, keluarga, atau teman-teman Anda.
Kami menawarkan berbagai paket wisata yang beragam dan menarik, sehingga liburan Anda akan menjadi begitu berkesan dan tak terlupakan. Selain itu, Anda juga bisa menikmati fasilitas yang kami sediakan di atas laut di Tidung Lagoon , yang terletak di sebelah utara Jembatan Cinta.
APA YANG ORANG KATAKAN
Apa yang pelanggan kita katakan
Santi & Geng
Beberapa kali ke Tidung, kenapa sekarang saya baru tahu Tidung Lagoon ya? Tidak ada duanya. Harus dicoba, karena konsepnya memang bagus. Ini baru namanya relaxing.... Trms.
EKA
Tempatnya bagus sekali. Bisa lihat sunrise dari jendela kamar. Disini kita makan prasmanan, jadi makan sampai kenyang. F&B ok banget. Kalau hotel banyak, kalo yang dibangun diatas laut, itu baru benar - benar berkesan.
Great Space
Wonderful location, clean and comfy suite, rich homemade breakfast, friendly and helpful staff!!! I propose it unreservedly